Wow Beberapa Bunga Ini Bisa Dijadikan Teh Yang Punya Banyak Manfaat






Teh merupakan minuman yang sangat digemari oleh semua orang mulai dari anak-anak hingga dewasa. Ternyata ada beragam macam didunia ini, bukan cuma teh yang berasal dari daun teh Camellia sinensis 

Tak hanya sebagai minuman teh dari beberapa jenis bunga ini memiliki beragama manfaat bagi kesehatan. Silahkan di simak beberapa bunga yang bisa dijadikan teh 

Teh Rosella 



Kandungan nutrisi yang paling menonjol dalam teh rosella adalah vitamin C. Kandungan vitamin C ini enam kali lipat lebih banyak daripada sebuah jeruk. Vitamin C dan beta karoten yang terdapat di dalamnya berfungsi sebagai antioksidan yang kuat untuk menangkal radikal bebas dalam tubuh.

Teh Krisan



Kandungan mineral teh krisan dapat mencegah osteoporosis. Teh krisan dikenal juga dengan kemampuannya mempertajam pikiran dan meningkatkan kadar konsentrasi dan fokus, meski tanpa kandungan kafein di dalamnya. Varian teh ini dapat membantu menurunkan tekanan darah, mendinginkan tubuh dan mengurangi peradangan.

Teh Dandelion 



Dandelion kaya akan nutrisi sehat, mulai dari sterol dan flavonoid hingga karotenoid, seskuiterpen, vitamin, dan mineral. 
Kandungan kalsiumnya sangat bagus untuk kesehatan tulang. Teh ini juga membantu tubuh menghilangkan radikal bebas, meminimalkan stres oksidatif yang merupakan penyebab utama penyakit kronis, termasuk kanker. Bagi kamu yang berjerawat, teh danlelion masuk ke dalam daftar minuman yang baik buat kamu konsumsi.

Teh Chamomile




Teh chamomile dapat mengurangi masalah migran dan sulit tidur. Sifat anti-inflamasi dan antioksidan pada teh chamomile bermanfaat untuk meredakan kembung, kram dan perubahan emosi saat haid. Teh ini juga mampu mengontrol gula darah sehingga mengurangi diabetes

No comments